Selamat Datang

Senin, 12 Juni 2017

Ingin Menjadi Bagian dari Himapsi?

COME ON JOIN US

Masa Perkenalan & Musyawarah Cabang
Dewan Pengurus Cabang Himapunan Mahasiswa dan Pemuda Simalungun Jabodetabek

:) Kapan ?
"Jumat (malam), Sabtu dan Minggu (sore),7-9 Juli 2017"

:)Dimana?
"Carita Beach, Anyer

:)Cara ikut gimana?
"Daftrkan diri anda, boleh ajak teman, ke Contact Person dibawah ini"

:) Mahal gak sih..?
"yang sudah kerja IDR 150K, ingat... yg sudah kerja lho.. dan buat kamu yang mahasiwa diskon 65% untuk 100 orang pendaftar pertama (Jangan sampai anda yang ke 101 ya...)

:) Apasih keuntungannya menjadi Anggota HIMAPSI?
:)"simpelmya anda bisa memiliki teman Simalungun di seluruh Jabodetabek, bukan hanya itu lho.... di seluruh wilayah Indonesia yang ada cabang HIMAPSI, Contohnya : Medan, Siantar, Simalungun, Tebing Tinggi, Labura, Batam, Bandung, Palangkaraya, Semarang dan Jogja.

anda juga bisa belajar berorganisasi, belajar budaya Simalungun, bahasa, tari dan olah Vocal"

:) Apa aja sih acaranya ?
"Acaranya menarik, dimulai dari ramah tamah, perkenalan antar peserta dilanjut dengan Seminar Sejarah Simalungu, Sejarah HIMAPSI, pengenalan AD/ART HIMAPSI, anda juga dapat belajar tentang persidangan di Organisasi, dan berkesempatan menjadi pengurus DPC HIMAPSI JABODETABEK dan pastinya banyak games menarik yang membuat anda tidak akan pernah melupakan moment tersebut"

Ayoooo... jangan sampai ketinggalan, kalau tidak sekarang, kapan lagi? kalau tidak anda, siapa lagi..?

*pendaftaran :
San Fransisco Saragih : 0813 6419 7019

John Sarmedi Tarigan : 0821 6419 9724

Dwita Nora Sumbayak  : 0823 1032 2026

Rio : 0812 8669 8087
Jan Roiko Purba : 0812 9339 4954*

#Bantu share ke pemuda Simalungun sejabodetabek di kontak kamu yah...!!!

Rabu, 07 Juni 2017

HIMAPSI JABODETABEK buka pendaftaran Anggota Baru

Himpunan Mahasiswa dan Pemuda Simalungun (HIMAPSI) Adalah sebuah organisasi kader berdiri tanggal 04 April 1978 di Medan.

Saat ini HIMAPSI telah memikiki cabang di Medan, P. siantar, Kab. Simalungun, Tebing Tinggi,  Labura, Batam, Jabodetabek, Bandung, Semarang, Jogjakarta dan Semarang.

Organisasi HIMAPSI tidak diragukan lagi legalitasnya, karena telah mendapat SK Kemenkumham dan SKT dari Kemendagri dibawah kepemimpinan Andar Abdi Saragih sebagai Ketua Umum dan Sapruddin Purba Sekretaris Jenderal.

Pada Mei 2014 Dewan Pengurus Pusat HIMAPSI melantik kepengurusan Dewan Pengurus Cabang Jabodetabek di Anjungan Sumatera Utara, TMII dengan Kepemimpinan Rio Agustin Sinaga sebagai ketua, Jan Roiko Purba, S.Pd sebagai sekretaris dan Orient Mahaputri Saragih, S.S bendahara.

Diakhir periode jabatannya, HIMAPSI Jakarta akan mengadaka Masa Perkenalan (Masper) sekaligus Musyawarah Cabang (Muscab) yang akan diselenggarakan pada tanggal 07 - 09 Juli 2017 di Pantai Carita Seapark, Anyer - Banten.

Melalui Media Sosial dan Whatsapp, team kerja mensosialisasikan kegiatan ini, dengan tujuan agar generasi muda Simalungun se-Jabodetabek dapat bergabung menjadi anggota melalui program Masper tersebut.

Bagi yang ingin mendaftar dapat mengisi dat secara online di link berikut :

https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLScMqOgKb2CVsg3uwSlJ6TkBnYk7v39gVF_bXiHKr_dct8rw3w/viewform

Kemudian team kerja HIMAPSI Jabodetabek akan menghubungi anda.

Mungkin dari pemuda Simalungun ingin menenyakan perihal tenyang Himapsi Jakarta, dapat menghubungi Sekretaris via WA di 081293394954 yaitu Jan Roiko Purba, S.Pd

Selain mendaftarkan diri, anda dapat merekomendasikan teman atau kenalan pemuda Simalungun lainnya kepada team yang akan menghubungi anda.

Semoga informasi ini bermanfaat dan menjadi suatu gerbang menuju pemuda Simalungun yang solid dan bersinergi untuk menyongsong masa depan peradaban Simalungun yang lebih baik lagi.

JRP


Rabu, 24 Mei 2017

STRATEGI MARKETING TANPA DUKUNGAN MANAGEMENT KEUANGAN UNTUNGKAN KOMPETITOR GRAB

Era digital saat ini menjadikan setiap kebutuhan individu dapat diakses dengan mudah, dengan mendownload aplikasi penyedia layanan, kita sudah dapat menikmati kemudahan tersebut. seperti transportasi berbasis online, ada 3 perusahaan berbasis applikasi yang besar di Indonesia, yaitu Grab, Gojek dan Uber.

persaingan dengan strategi marketing yang sangat ketat menjadi penentu keberhasilan perusahaan tersebut. dibalik dari pada strategi jitu diperlukannya dukungan dari pihak management keuangan yang baik, terarah dan terukur, sehingga strategi itu tidak menjadi bumerang yang dapat menguntungkan kompetitor.

seperti halnya dengan strategi marketing PT. Grab Indonesia, yang memberikan kemudahan kepada konsumen untuk memilih transportasi yang diinginkan, kemudian memberikan Diskon sebesar 50% kepada konsumen, serta penggunaan Grappay dengan diskon 60% tentunya dengan menggunakan kode tertentu. secara logika, konsumen akan mencari yang lebih murah. akan tetapi, strategi ini harus didukung penuh oleh sistem keuangan yang tidak bertele-tele dan lambat.

realitanya memang banyak pengguna jasa layanan transportasi berbais online ini, tetapi banyak yang kecewa diakibatkan sebahagian besar driver/mitra pengemudi mengabaikan orderan dengan menggunakan kode promo atau Grappay. Berbagai alasan yang diberikan oleh mitra pengemudi, bahkan ada yang dengan sengaja menyimpan nomor konsunen dan menghubungi via applikasi whatsapp dan melakukan intimidasi dan fitnah, lebih parah lagi melakukan penghinaan atau perbuatan yang tidak menyenangkan.

dari beberapa mitra pengemudi yang saya temui, mereka memberikan penjelasan bahwa kejadian tersebut dimungkinkan karena kurang dukungan dari pihak managemen keuangan yang lambat dalam mencairkan atau dengan kata lain mentransfer orderan promo dan Grabpay.

tidak sedikit mitra pengemudi yang terkontaminasi oleh informasi ini, yang menimbulkan menurunya semangat kerja. para konsumen juga mulai meninggalkan jasa layanan transportasi berbasis online ini dikarenakan perlakuan yang tidak baik dari mitra pengemudi.

beda halnya dengan kompetitor Grab Indonesia yaitu Gojek, selain memberikan harga murah kepada konsumen yang menggunakan sistem pembayaran elektronik (GOPAY), sistem keuangan juga dilaksanakan secara transparan. semua pekerjaan yang dikerjakan hari itu juga langsun masuk kesaldo mitra pengemudi, mulai dari harga perjalanan sampai dengan bonus, kemudian dapat dicairkan keesok hariannya dengan mudah dan cepat. hal ini memberikan Nilai plus bagi management Gojek menjadi pihan bagi para mitra pengemudi. Beberapa mitra pengemudi Gojek yang saya ajak berbicara menuturkan bahwa mereka lebih suka dan sengan ketika mendapatka. orderan/pekerjaan manggunakan Gopay, dan mereka juga mendapat kesempatan melakukan pengisian Gopay penumpang melalui akun mereka dan kemudian mendapat poin tambahan untuk mengejar target bonus.

bahkan sekarang informasi yqng beredar pihak GOJEK memberikan kesempatan kepada mitra pengemudi untuk memiliki rumah sendiri dengan cicilan Rp. 40.000,-/ hari. program ini jelas memberikan contoh hubungan yang disebut sebagai Mitra.

seandainya PT. Grab Indonesia mencontoh transparansi keuanga. seperti Gojek kepada mitra pengemudi, mungkin PT. Grab Indonesia tiada duanya dari kompetitor.

kenyataannya terbalik, banyak driver yng mengeluhkan ketidak jelasan sistem transfer keuangan yang dilakukan managemen keuangan Grab yang tidak memiliki rincian, sehingga mitra driver merasa seakan dibohongi dan menjadi sapi perah.

sebagaian mitra pengemudi Grqb sudah banyak yang pindah ke Gojek, sebagian lagi masih tetap bertahan dengan harapan ada perubahan yang signifikan terhadap sistem keuangan Grab dan dapat mensejahterakan kehidupan para Mitra pengemudi yang menjadi ujung tombak perusahaan transportasi berbasis applikasi ini.

#salam_satu_aspal
#Jan R (besar)

Selasa, 16 Mei 2017

REJEKI DATANG DARI SEGALA PENJURU

Mungkin Sebahagian orang merasa risih ketika melihat banyak kendaraan roda dua milik para driver online terparkir di pinggir jalan, akan tetapi berbeda dengan pak tua ini.

Beliau adalah Bapak Nadeak yang telah lama berjualan Kopi keliling di sekitar Tamini Square. Diusia yang tua beliau masih sangat gigih mencari nafkah untuk keluarga di malam hari. Rejeki pun berdatangan, karena lokasi bapak ini menjajakan dagangannya ditempat driver online berkumpul menunggu penumpang maupun sekedar bercengkramah dengan yang lain.

Suatu hal yang saya lihat dari kegigihan bapak ini adalah beliau tidak pernah mengeluh dengan kondisinya saat ini, dia menikati setiap REJEKI yang DATANG, kana satu rejeki yang DATANG dan kita syukuri akan mendatangkan REJEKI yang lainnya.

Memiliki keluarga yang harmonis, memiliki 5 orang anak, 4 orang anak laki (putra) 1anak perempuan. Dua anak bapak ini telah berumah tangga dan memilikk 3 orang cucu.

Nah... dengan usia 63 tahun, bapak ini masih gigih mencari nafkah, bagai mana dengan kita? Berjuang bukan hanya untuk kita sendiri, melainkan untuk keluarga, untuk masa depan anak-anak kita nantinya.

Tentu semua itu dapat terwujud jika kita menciptakan sebuah strategi kehidupan. Ayoookkk kita persiapkan, berbagi gagasan dan pemikiran agar dapat kita kembangkan bersama...

GOGRABER Indonesia

Salam damai sejahtera

selamat pagi rekan-rekan mitra Gojek, Gocar, Grab Bike, Grabcar dan Uber.

Pada kesempatan ini saya ingin menyampaikan beberap hal tentang aktivitas kita di jalanan serta tulisan kita di media sosial bahkan di grup-grup WA.

Mungkin dari Sebahagian rekan-rekan tidak berkenan dari apa yg saya utarakan ini, akan tetapi niat dan tujuan saya adalah mencoba melakukan yang terbaik untuk kita semua dengan cara bekerja sama dan sama-sama bekerja.

Melihat dan membaca berbagai postingan di Media Sosial seperti Facebook, Twitter, dan Whatsapp baik di grup maupun individu, banyak tulisan dari rekan-rekan yang mengeluhkan sebuah sistem yang berlaku didalam perusahaan Aplikasi online yang kita jalani. Terkadang kita sadari atau tidak, kita melakukan sebuah tindakan yg tidak baik terhadap customer kita yang diakibatkan oleh kekecewaan kita terhadap Perusahaan Aplikasi Online yang menjadi mitra kita. Mulai dari mengabaikan orderan grabpay, promo, Argo Jarak Jauh dan lain sebagainya.

Memang tidak dapat kita pungkiri bahwa dilapangan kita menemukan beberapa customer yang membuat kita merasa jengkel dan menimbulkan emosi sesaat. Perlu saya sampaikan buat kita semua bahwa mari coba secara perlahan untuk menghindari hal tersebut, karena berpotensi menurunkan tingkat konsentrasi kita saat berkendara.

Pertama ; Kembali perihal keluhan yg disampaikan rekan-rekan sekalian, ada suatu cara yang lebih elegan dan tepat sasaran dalam menyampaikan keluhan, yaitu dengan cara berdialog atau melalui surat ke pihak management perusahaan, tentu apabila tidak ada tanggapan yang diterima logika dapat di tindaklanjuti dengan cara yang lain.

Kedua ; dalam beberapa situasi baik di Jabodetabek atau didaerah lain, sering terjadi geseka  antar driver online dengan Ojek Pangkalan, atau Driver Online dengan Angkutan setempat. Hal ini mengakibatkan kondisi yang kurang baik bagi seluruhnya, baik itu kita sebagai driver online, ojek pangkalam, driver Angkutan serta timbul keresahan ditengah masyarakat. Dalam situasi ini perlu peran pemerintah menjadi penengah apabila terjadi konflim yg sebenarnya tidak kita harapkan. Dibalik peran pemerintah, Terkadang menciptakan sebuah keputusan yang tidak berimbang, terkesan memihak kepada yg lain. Oleh karena itu, kita harus lebih giat dan berani untuk memberikan masukan dan ide-ide kepada pemerintah pusat maupun pemerintah daerah agar menjadi penengah, tentu nerdasarkan peraturan yang berlaku.

Ketiga ; belakangan ini terjadi gesekan antara mitra yang memiliki konunitad dan yang single figther yang seharusnya kita hindarkan. Jika melihat dari kronologisnya, pihak Ketiga terlibat dalam hal tersebut,oleh karena itu kita harus mempersiapkan strategi-strategi yang baik, bermanfaat dan tepat untuk menghadapi situasi tersebut.

Masih ada beberap lagi layak untuk kita perbincangkan dan lakukan, akan tetapi perlu utnuk kita bertatap muka membicarakannya.

Jika rekan-rekan ingin bergabung menjalankan apa yang saya paparkan diatas, bisa tinggalkan no WA atau email kesaya roikopurba@gmail.com

Akan saya hubungi....

Mari kita bergerak bersama tanpa meresahkan dan merugikan pihak manapun, khususnya kita sebagai mitra.

Terimakasih
Jan Roiko Purba

Senin, 27 Februari 2017

PMS BANTEN ADAKAN SEMINAR DAN PATAPPEI SIHILAP

MOINDONEWS – Tangerang, 27 Februari 2017
Kegiatan-kegiatan kebudayaan merupakan salah satu upaya untuk menjga dan melestarikan nilai-nilai budaya itu sendiri, serta menjaga dan menigkatkan norma yang ada ditengah-tengah masyarakat luas. Tak kalah penting dengan sebuah acara yang akan dilaksanakan oleh Partuha Maujana Simalungun (PMS/red) yang akan diselenggarakan pada hari Sabtu, tanggal 18 Maret 2017 yang akan datang. Dengan bertempat di Gedung Aula Yonif 203 Jl. Gatot Subroto Gandasari Jatiuwung, Kota tangerang.
Adapun acara yang akan dilaksanakan adalah antara lain :
1.       Seminar Adat Simalungn dengan 3 sesi seminar
2.       Patappei Sihilap/ Pelantikan Pengurus DPC PMS Banten
3.       Marsombuh Sihol Masyarakat Simalungun se- Provinsi Banten
Seperti yang disampaikan oleh Bapak Nomerinson Purba, selaku Sekretaris DPC PMS Banten bahwa “Seminar akan kita laksanakan 3 sesi dimulai pukul 10.00 WIB sampai Dengan 15.00 WIB, dimana materi Seminar adalah Revitalisasi Bahasa Simalungun, Adat Bani sayur Matua dan Adat Pesta Marhajabuan” papar beliau disaat rapat ke 5 yang dilaksanakan di Lapo Tondongta Jl. Kalasan II perumahan Harapan Kita, Karawaci tangerang pada Senin, 27 Februari 2017 ukul 20.00 WIB.
Dalam rapat tersebut juga disampaikan bahwa acara tersebut juga dimeriahkan oleh Sanggar Tari DPC HIMAPSI Jabodetabek. Pada saat rapat tersebut hadir juga pengurus DPC HIMAPSI Jabodetabek yaitu Rio Agustin Sinaga selaku Ketua dan jan Roiko Purba, S.Pd selaku Sekretaris.
Saat dikonfirmasi oleh MOINDO NEWS kepada sekretaris DPC HIMAPSI Jabodetabek menyampaikan “Tortor yang akan ditampilkan oleh sanggar tari DPC HIMAPSI Jabodetabek ada 4, yaitu ; Tortor Sombah, Tortor Haroan Bolon, Tortor Deideng dan Tortor Horas Simalungun”  beliau juga menambahkan “kiranya dengan ditampilkannya tortor tersebut dapat memeriahkan acara dan meingkatkan niat serta kesediaan generasi muda Simlaungun untuk menjaga dan melestarikan seni dan budaya Simalungun, karena generasi mudalah benteng pertahanan peradaban Simalungun”  ibuhnya.
Setelah dilaksanakannya acara seminar, maka acara selanjutnya adalah bagian dari seremoni pelantikan/ patappei sihilap DPC PMS Banten yang akan dilaksanakan pada pukul 16.30 sampai dengan 22.00 Wib. Bapak Nomerinson Purba juga menyampaikan bahwa “acara tersebut akan dihadiri oleh Bupati Simalungn sekaligus Presidium Partuha Maujana Simalungun yaitu Bapak. DR. Jopinus Ramli Saragih, SH, MM bersama rombongan DPP PMS dan Perangkat Pemerintah Kabupaten Simalungun” 
Selain Bupati Simalungun, turut hadir juga Bapak Prof. DR. Bungaran Saragih selaku Ketua Majelis Hapartuahon Nabolon (MHN) PMS yang merupakan Mantan Mentri Pertanian, Ketua DPRD Simalungun Bapak Drs. Johalim Purba, Buati Tangerang Bapak A. Zaki Iskandar, B.Bus, SE, Gubernur Provinsi Banten, Penasehat DPC PMS Banten Bapak. Prof. DR. Bintan R Saragih, MHserta DANYON YONIF 203 Bapak Mayor Inf. Triyono.
Acara ini akan sangat meriah, jadi sangat sayang untuk dilewatkan oleh setiap warga Simalungun se Provinsi Banten juga DKI Jakarta, oleh Karena itu Panitia mengundang seluruh lapisan masyarakat Simalungun se Provinsi Banten, DKI Jakarta dan Jawa Barat untuk menghadiri dan menyasikan acara tersebut.
Masyarakat yang hadir dalam acara tersebut nantinnya akan disuguhi hidangan makan malam secara gratis dan hiburan artis-artis Simalungun ibukota dan Daerah seperti MATA RADJA BAND, KANS TRIO, SERULING SANG GURU (MARTOGI SITOHANG), 7TALASARI TRIO, YEYEN MARBUN, RUDI PURBA, dan FLOWER’S SISTER. Jadi jangan sampai ketinggalan, karena kegiatan seperti ini sangat jarang dan ini lah saatnya warga Simalungun se Provinsi Banten dan sekitarnya menikmati budaya sendiri dan turut serta dalam meningkatkan dan memberikan pengetahuan kepada sanak saudara tentang seni dan budaya Simalungun tu sendiri.
Bagi masyarakat Simalungun yang berminat mengikuti acara seminar, dapat menghubungi contact person Ramauli Sinaga 0812 1367 7418 dan James Edward Purba 0813 2289 6975, serta untuk informasi mengenai pesta budaya Simalungun yang akan dilaksankan dapat menghubungs panitia melalui contact person Rutdebora Purba, AMD 0813 1917 4184, Rini N Br. Saragih, SE 0813 8191 0072, Sardianton Purba, ST 0812 1994 718, Nomerinson Purba 0877 2591 5959/ 0821 2591 5959.
JRP

Jumat, 10 Februari 2017

Sepucuk Surat untuk Tokoh dan Penokoh Simalungun

Tulisan saya di akun Facebook saya tanggal 26 April 2012

Salam sejahtera buat para tokoh simalungun yang saya banggakan, di tanah air yang kita cintai ini. Panjang masa telah terlewati, waktu, hari, bulan, tahun silih berganti dan sekarang sudah menjadi bagian dari diri kita menempati masa ini. Semakin tua bumi tempat kita berpijak, semakin berat beban moral yang akan dipikul sehingga membutuhkan kualitas yang professional dalam menjalankan, menumbuh kembangkan suatu peradaban bangsa.
Sejak saya dilahirkan sebagai salah satu putra simalungun, yang  mewariskan saya ahap serta adat istiadat dan seni dan budaya yang sangat unik dan menarik untu menjadi kewajiban dipelihara dan dilestarikan.

Melihat realita yang terjadi saat ini, banyak hal yang seakan tidak saya tidak mengerti dan saya ketahui, berbagai statement para pendekar-pendekar simalungun sampaikan perihal pembangunan masa depan yang cerah untuk regenerasi dengan dalih warisan yang akan diwariskan kepada cucu simalungun, tapi sebahagian besar hanyalah khiasan saja yang menenggelamkan masyarakat dalam lamunan kebahagiaan yang akan datang, tapi pada nyatanya itu semua hanyalah mimpi. Seiring berjalan nya waktu, saya hidup dimasa ini, dimana para tokoh-tokoh simalungun sudah mulai menujukan ketokohan nya, mencoba memperdulikan simalungun itu. Semakin kuat niat itu sehingga mengabaikan generasi muda yang akan melanjutkan perjuangan-perjuangan yang akan diteruskan dan menjadi harga mati untuk generasi muda mempertahankanya.

Engkau adalah sebahagian kecil dari tokoh simalungun yang benar memiliki jiwa ketokohan, yang benar peduli terhadap masa depan simalungun, yang hari ini membangun karakter generasi muda untuk merefolusi diri agar siap dalam menghadapi rintangan masa depan yang berada dipintu kehidupan, sebagai tantangan untuk maju para generasi muda.

Engkau sebahagian besar para penokoh simalungun, yang hari ini berbicara untuk membangun simalungun, dengan berbicara secara matearilistis, berbicara dengan gelar yang engkau punya, berbicara dengan wibawa mu saat ini, berbicara dengan keegoisan dirimu, yang menunjukan diri mu ada kaum kapitalis atau di sokong oleh segelintir orang yang memiliki nat busuk tertentu. Mencoba mambungkam generasi muda, memandang sebelah mata ketika seperti kami ini berbicara. Sadar kah anda, anda bukanlah orang yang dibutuhkan dalam pembangunan simalungun secara universal yang berkontribusi dalam pembangunan nasional. Anda adalah pecundang, mereka yang duduk dibelakang anda adalah pengecut, yang tidak berani menyatakan sepatah kata pun dihadapan kami kaum muda simalungun.

Saya, kami, dan mereka yang lainya kaum muda simalungun, tidak pernah tutup mata akan setiap pembicaraan anda, tidak pernah berniat untuk menjatuh kan anda. Ingin kami berbicara sesuai hati nurani kami, ingin kami berbicara sesuai pola pikir kami, tapi bibir tak dapat berkata, sebab jika berkata sedikit mulut kami ditutup dengan pertanyaan yang bersifat matearilistis. Kami kaum muda simalungun bukanlah orang kaya, yang mengukur segalanya melalui itu, tapi kami punya hati yang tulus, kami punya pengetahuan  yang akan kami berikan, kami punya potensi yang akan kami kembang kan.

Simalungun ku…

Jangan lah engkau bersedih, di nusantara ini masih ada tokoh-tokoh yang peduli terhadap mu, terhadap kami kaum muda yang akan senantiasa merawat dan menjagamu sepanjang hayat kami…

Janganlah engkau berkecil hati wahai simalungun ku, doakanlah para penokoh simalungun itu sadar atas apa yang mereka perbuat, kelak jika mereka mati, lindungilah mereka didalam tanah mu yang mereka pernah hianati……

salam dari ku… Putra Simalungun.

Sabtu, 04 Februari 2017

RPL PEMUDA GKPS

JAKARTA-Minggu, 05 Februari 2017

Setelah 3 tahun krpengurusan Seksi Pemuda GKPS telah berahir, dimana pada awal tahun ini akan segera dilaksanakan periodesasi kepengurusan.

Tampak pada gambar dibawah ini, logo RPL Pemuda GKPS yang dibuat oleh Jhan Ricky Adelona Purba yang akan dilaksanakan di Resort Sinasihm

Adapun struktur Panitia adalah :

Ketua Umum : Drs. Johalim Purba (Ketua DPRD Kab. Simalungun)
Sekretaris : Ir. Jan Wanner Saragih, M.Si
Bendahara : Resman Saragih, S.Sos

Ketua Pelaksana : Ariandi Purba
Sekretaris : Sy. Yuan Feri Sariaman
Bemdahara : Christiyen Maharani Saragih, S.Tr. Keb

RPL tersebut dilaksanakan tanggal 31 Maret sampai dengan 02 April 2017.

Diselenggarakannya Periodesasi Kepengurusan Seksi Pemuda Pusat GKPS menandakan bahwa Kepengurusan Pemuda GKPS di tingkat Resort dan Jemaat melaksanakan Periodesasi juga.

JRP

DPP HMSI : SELAMAT ULANG TAHUN INANG ROSDIANA MUNTHE

Sabtu, 04 Februari 2017
Bekasi - Pondok Gede

Bertempat di Kediaman Bapak Junimart Girsang Anggota DPR RI dari Fraksi PDIP, dilangsungkan Kebaktian Rumah Tangga Sektor 3 GKPS Slaemba sekaligus merayakan ulang Tahun Ibu Rosdiana Munthe yang ke 82 Tahun, Ibunda dari Bapak Waldensius Girsang, kakak Kandung dari Bapak Junimart dan Juniver Girsang.

Dilokasi, DPP HMSI turut hadir dalam acara tersebut, dan Menyampaikan ucapan selamat kepada ibunda dari Penasehat DPP HMSI tersebut.

Acara sangat meriah, dari beberapa tamu yang terlihat, turut hadir Bapak. Panda Nababan dan Trimedia Panjaitan politisi senior PDI Perjuangan.

JRP